Cara Jitu Persiapan Tes CPNS

Cara Jitu Persiapan Tes CPNS


Menjadi seorang pegawai negeri yang dipekerjakan oleh pemerintah dengan gaji sewajarnya dan tunjangan yang melimpah, memang dambaan bagi setiap orang terutama para lulusan muda. Hampir setiap tahun kita dapat menemukan fenomena bagaimana pencari kerja ataupun yang sudah bekerja, antri untuk mendaftar menjadi CPNS. Memang dibutuhkan mental dan kesiapan tersendiri dalam menghadapi tes ini, bagaimana tidak, jika saat awal pendaftaran kita dengan sendirinya sudah terseleksi dengan banyaknya syarat yang harus dilengkapi.
sumber gambar : jpnn.com


Tips Menjadi Employee of The Month

Employee of The Month

Sudah diterima bekerja dan ini adalah hari pertama? Atau sudah lama bekerja tetapi masih saja merasa belum nyaman dengan tempat kerja? Mari kita bahas apa yang seharusnya dilakukan oleh seorang karyawan baru ataupun lama untuk dapat nyaman dan menjadi karyawan yang sukses.
cara karyawan sukses

1. Tepat waktu

Seorang karyawan yang berintegritas pastilah akan memiliki disiplin yang tinggi, hal ini terlihat dari ketepatan waktunya. Baik saat datang ke kantor, maupun tepat waktu dalam target pekerjaannya. Tepat waktu juga menjadi salah satu penilaian dalam evaluasi kinerja karyawan. Oleh karena itu tepat waktu hendaknya dijadikan pedoman bagi setiap karyawan yang ingin sukses.

Hal-hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Mencari Pekerjaan

Find a Job

Mencari pekerjaan mungkin akan menjadi rutinitas ataupun sebuah "pekerjaan" baru bagi fresh graduates, yang baru lulus dari sekolah masing-masing. Menyanding titel yang beragam dengan tingkat pendidikan yang beragam pula.
Mencari Pekerjaan

Mencari pekerjaan memang bukan kegiatan yang mudah. Terutama untuk memilih pekerjaan yang cocok dengan kemampuan yang kita miliki. Terlebih saat proses seleksi, yaitu pada saat kita melalui tahapan tes yang banyak dan rumit atau melewati tes kesehatan (baca: Tips Melewati Tes Kesehatan) yang merupakan momok bagi para job seeker.

8 Tips Penting dalam Outdoor Training

Outdoor Training

Atau yang sering kita dengar sebagai outbond, merupakan salah satu bentuk dari kegiatan training yang bertujuan untuk mengelola kekompakan sebuah tim atau kelompok orang ataupun mengembangkan kepribadian dari masing-masing individu, yang dilakukan di luar ruangan, melalui permainan-permainan yang tidak hanya melatih otot, tetapi juga mengasah kemampuan personal dan kepribadian kita.

Outdoor Training

Mempersiapkan sebuah outdoor training memang agak lebih rumit dari persiapan indoor training (training di dalam ruangan), hal ini terkait dengan kebutuhan persiapan tempat, peralatan, dan anggaran yang tidak sedikit.

Tips Melewati Tes Kesehatan

Tes Kesehatan

atau medical checkup test, masih menjadi andalan beberapa perusahaan untuk menentukan calon karyawan yang akan direkrutnya. Tes tersebut sekaligus menjadi ganjalan dan kekhawatiran sendiri bagi calon karyawan, terutama yang selama ini merasa tidak menjalankan hidup yang sehat.
Peralatan Medical Checkup



Kebiasaan hidup sehat memang mutlak dilakukan bagi orang yang ingin lolos dalam tes kesehatan. Untuk memperbaiki kondisi kesehatan, tidaklah bisa secepat kilat, minimal dibutuhkan waktu sebulan persiapan sebelum tes kesehatan. Itupun tidak akan maksimal, karena bagaimanapun gaya hidup sehat akan tercermin pada kondisi tubuh kita.

Cari Tahu Kelebihan dan Kekurangan Dirimu

Ketika ada yang bertanya "Apa yang menjadi kelebihan dan kekurangan diri kamu?", banyak orang yang akan berpikir lama, bahkan karena lamanya semua jadi 'blank' dan akhirnya tak menjawab apapun. Pertanyaan seperti itu mungkin sering muncul saat wawancara kerja, wawancara beasiswa, ataupun saat training tentang pengenalan diri. Mengenal diri sendiri memang terkadang mudah dan terkadang sulit, mudahnya karena ini diri kamu sendiri, bukan orang lain yang mungkin tak dikenal. Sulitnya karena sebagian dari kita tak pernah tahu 'siapa diri kita sendiri'. Untuk mengenal kelebihan dan kekurangan diri sendiri, kita terlebih dahulu harus bisa menghargai diri kita. Berpikirlah bahwa tiap manusia memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Mungkin karena tidak pernah menghargai diri, kita seringkali lebih mudah untuk melihat kekurangan diri sendiri, fokus pada kekurangan diri adalah sesuatu yang tidak menguntungkan.
Siapa Dirimu?

Tips dan Trik FGD dalam Rekrutmen

Focus Group Discussion



FGD atau Focus Group and Discussion adalah salah satu proses rekrutmen yang seringkali menjadi hambatan bagi para jobseeker. Proses FGD ini biasanya berlangsung sekitar 10-15 menit walaupun dalam tiap kelompok sebenarnya diberi waktu 1 jam diskusi. Satu kelompok FGD tak akan lebih dari 10 orang. Aspek utama yang dilihat atau dinilai dari FGD adalah kondisi seseorang dalam suatu tim. Apakah mampu bekerjasama dalam sebuah tim, apakah mampu mengendalikan diri ketika berbenturan dengan pendapat orang lain, atau apakah mampu bekerja dalam sebuah tim. Tentunya kita dituntut untuk mampu berkomunikasi dengan baik, tidak hanya diam dan mendengarkan orang lain berbicara.